JL. KH. Moh Irsyad No 12 Megaluh Jombang
Jombang, 28 Agustus 2023 - MTs Negeri 14 Jombang ikut berpartisipasi dalam kegiatan karnaval yang diselenggarakan oleh pemerintah Desa Megaluh dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia. Kegiatan karnaval dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 27 Agustus 2023, dengan rute sepanjang jalan Desa Megaluh Kecamatan Megaluh.
Desa Megaluh terdiri dari tiga dusun yakni Kedung Timongo, Megaluh dan Kedung Urip. Namun kegiatan karnaval ini diikuti oleh masing- masing Rukun Tetangga (RT) yang berjumlah sebanyak 25. Ditambah dengan enam lembaga pendidikan di wilayah Desa Megaluh yakni MI Mambaul Ulum, MTsN 14 Jombang, MA Mambaul Ulum, SDN Megaluh, SMK Pendidikan dan SMA PGRI Megaluh.
MTs Negeri 14 Jombang mengerahkan Grup Drumband Al Irsyad, Perwakilan peserta didik sejumlah seratus anak, serta perwakilan dari setiap ekstra yang ada di MTs Negeri 14 Jombang.