JL. KH. Moh Irsyad No 12 Megaluh Jombang
Jombang, 21 Oktober 2023 _ Peringatan Hari Santri Nasional tahun 2023 digelar oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur bekerja sama dengan Kementerian Agama dan PBNU di kota Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur. Kegiatan jalan sehat ini dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 21 Oktober 2023 diikuti oleh masyarakat dari berbagai lapisan. Rute jalan sehat dimulai dari Gedung Negara Grahadi Surabaya kemudian kembali finish di Gedung Negara Grahadi Surabaya.
Kegiatan jalan sehat ini dibuka secara resmi oleh Menteri Agama Republik Indonesia Bapak H. Yaqut Cholil Qoumas. Dalam sambutannya, beliau mengapresiasi kehadiran dan semangat para santri yang juga generasi penerus bangsa. “Para santri memiliki peran penting dalam memajukan bangsa dan negara, terutama dalam menjaga nilai-nilai luhur yang ada,” ungkap Menteri Agama.
Dari sekitar 100 ribu orang peserta, MTs Negeri 14 Jombang termasuk diantaranya. Keikutsertaan MTs Negeri 14 Jombang dalam acara ini menunjukkan dedikasi untuk terus berkontribusi dalam pembangunan bangsa serta meneladani semangat para santri yang telah berjuang melawan penjajah, sesuai dengan tema yang diangkat pada tahun ini “Jihad Santri Jayakan Negeri“.